
Program Doktor Linguistik Terapan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Bengkulu (FKIP UNIB) menyelenggarakan Kuliah Umum dengan tema “Discussion on Ecolinguistics Research” pada Jumat, 15 November 2024. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring (online) mulai pukul 14.00 hingga 16.00 WIB, dan diikuti oleh mahasiswa program doktor, dosen, serta peserta undangan dari berbagai perguruan tinggi.
Kuliah umum menghadirkan narasumber internasional, Prof. George Jacobs, seorang pakar dalam bidang ecolinguistics yang telah banyak berkontribusi dalam pengembangan penelitian bahasa dan lingkungan. Dalam paparannya, Prof. Jacobs menekankan pentingnya pendekatan ekolinguistik sebagai kerangka kritis untuk menganalisis hubungan antara bahasa, ekologi, dan masyarakat. Ia juga berbagi pengalaman penelitian serta memberikan wawasan mengenai tren terbaru dalam studi ekolinguistik di tingkat global.
Kegiatan ini mendapat antusiasme tinggi dari peserta. Diskusi interaktif berlangsung hangat, terutama saat sesi tanya jawab, di mana mahasiswa doktoral memanfaatkan kesempatan untuk mendalami metode penelitian, penerapan teori, dan potensi kolaborasi riset internasional di bidang ekolinguistik.
Melalui kuliah umum ini, diharapkan para mahasiswa Program Doktor Linguistik Terapan FKIP UNIB semakin termotivasi untuk mengembangkan penelitian yang relevan, berkontribusi pada isu-isu kebahasaan dan lingkungan, serta mampu menempatkan diri dalam percakapan akademik global.




Leave a Reply